Rektor IAIN Dikukuhkan Menjadi Guru Besar, Wabup : Pemicu Semangat Tenaga Pengajar dan Mampu Meningkatkan Kualitas Pendidikan

    Rektor IAIN Dikukuhkan Menjadi Guru Besar, Wabup : Pemicu Semangat Tenaga Pengajar dan Mampu Meningkatkan Kualitas Pendidikan
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Dengan dikukuhkannya Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc menjadi Guru Besar IAIN Batusangkar bidang ilmu fisika, dapat memacu semangat seluruh tenaga pengajar lainnya, untuk meningkatkan kapasitas diri dan keilmuan, sehingga lahir guru besar - guru besar dalam berbagai disiplin ilmu yang ada di IAIN Batusangkar.

    Tidak hanya itu, pengukuhan guru besar tersebut, sebagai bentuk peningkatan kualitas pendidikan di IAIN Batusangkar, untuk melahirkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu menjawab tantangan pada masa ini.

    Sebagaimana disampaikan Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian, SH. MH selepas acara pengukuhan Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc menjadi Guru Besar IAIN Batusangkar oleh Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdani, S.Tp, M.T, di Auditorium Kampus II IAIN Batusangkar, Rabu (25/5).

    “Dengan dikukuhkannya Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc menjadi Guru Besar IAIN Batusangkar, kualitas pendidikan diharapkan meningkatkan. Peningkatan kualitas itu, akan menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi ini. Apalagi, IAIN Batusangkar segera bertranformasi menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Batusangkar, ” ujar Wabup Richi.

    Wabup Richi menambahkan pemerintah daerah terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan, sehingga terwujud SDM berkualitas dan berdaya saing, yang berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

    “Kami harapkan IAIN Batusangkar mampu mewujudkan cita-cita besar pemerintah Tanah Datar. Sebagaimana visi pemerintah itu sendiri, yakni terwujudnya kabupaten Tanah Datar madani, yang berlandaskan adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah, ” ujar Wabup Richi.

    Di kesempatan yang sama, Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdani, S.Tp, M.T menyampaikan selamat kepada rektor IAIN Batusangkar atas di kukuhkan sebagai Guru Besar bidang Fisika, “Semoga ilmu yang didapat bisa menjadi mencusuar dalam mencahayai semangat pendidikan di dunia pendidikan khususnya di IAIN Batusangkar, ” ujar Muhammad Ali Ramadani.

    Ia menambahkan bahwa apa yang dicapai Rektor IAIN Batusangkar tersebut, tidak lepas dari kerja keras dan do’a, “apa yang diraih Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc, menjadi contoh bagi kita semua orang, ” ujar Muhammad Ali Ramadani.

    Sebelumnya, Rektor IAIN Batusangkar Marjoni Imamora di orasi ilmiah menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung untuk meraih gelar Guru Besar.

    “Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung hingga menjadi guru besar (Prof), puji syukur kepada Allah atas anugerah jabatan tertinggi akademik sebagai profesor dalam bidang ilmu Fisika, ” ujar Marjoni .

    Marjoni ungkapkan, Ini semua adalah anugrah dari Allah SWT yang diberikan kepadanya, keluarga dan kampus IAIN Batusangkar. Ia pun berharap, seluruh sivitas akademika IAIN Batusangkar menyiapkan diri untuk memenuhi persyaratan jabatan akademik Profesor/Guru besar. (JH)

    IAIN TANAHDATAR
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Tidak Terdaftar di DTKS, Masyarakat Tanah...

    Artikel Berikutnya

    Serius Menanggulangi Masalah Stunting, Pemkab...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami